13 Juni 2009

HMI Cabang Bireuen Aceh, Gelar LK II Perdana

BIREUEN – Pengurus HMI Cabang Bireuen, sejak Senin (25/5) hingga 31 Mei mendatang, mengadakan latihan kepemimpinan II (LK-II) atau intermediate trainning regional Sumatera. Acara yang berlangsung di SKB Bireuen itu diikuti 40 peserta dari berbagai cabang HMI di Sumatera. Ketua panitia, Muhammad Zubir mengatakan latihan itu merupakan kegiatan perdana yang dilakukan HMI Cabang Bireuen sejak lembaga itu didirikan tahun 2004 lalu. Disebutkan, peserta latihan itu berasal dari utusan cabang-cabang HMI Badko Aceh, HMI Sumatera Utara, Sumatera Barat, Badko Kepulauan Riau-Kepri, dan Sumatera Selatan.

Kegiatan yang dibuka Sekdakab Bireuen, Nasrullah Muhammad itu dihadiri hampir seluruh pengurus HMI dan Kahmi Bireuen, serta utusan dari berbagai organisasi kepemudaan lainnya. Pelatihan dalam penjenjangan organisasi HMI, kata Zubir, adalah bagian terpenting bagi seorang kader. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan muncul kader-kader HMI yang dapat membangun organisasi lebih kuat, memikirkan masalah kemaslahatan umat dan mampu menjadi generasi penerus dalam berbagai sisi pembangunan.(yus)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kirimkan Komentar, kesan dan pesan anda untuk memjadi bahan agar situs ini makin baik kedepan...